Fun Walk - HUT ke-77 Bhayangkara
Minggu (25 Juni 2023) Sejumlah pejabat negara Republik Indonesia menghadiri fun walk atau jalan santai yang digelar Polri dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara. Acara ini digelar di kawasan Silang Barat Monas, Jakarta Pusat, Minggu (25/6/2023) pagi.
Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas dan mempererat hubungan komunikasi baik internal dan eksternal sebagai pengayom dan pelindung masyarakat guna mewujudkan kondusifitas keamanan dalam negeri untuk mengawal tahun politik 2024.
Kegiatan fun walk dimulai sekira pukul 06.30 WIB tersebut dibuka secara simbolis dengan flag off oleh Kapolri. Fun walk dimulai dari Monas hingga Bundaran HI lalu kembali ke Monas sejauh 3,9 KM dengan waktu tempuh sekira satu jam.
Adapun, lomba gerak jalan beregu tersebut dengan jumlah peserta sebanyak 1.500 orang yang terdiri dari 60 Tim dari TNI, Polri, masyarakat, Basarnas, Satpol PP, Pemprov DKI Jakarta, dan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta.